Menu

Mode Gelap
 

Entertainment

“‘22 Tahun’: Langkah Baru Reydi dan Merie di Dunia Musik dari Pulau Dewata”

badge-check


					“‘22 Tahun’: Langkah Baru Reydi dan Merie di Dunia Musik dari Pulau Dewata” Perbesar

Bali – TELISIK.CO.ID

Reydi, seorang advokat sekaligus kurator dan pengacara pajak asal Jawa Timur, kini mencuri perhatian publik setelah merilis single perdananya bertajuk “22 Tahun” bersama sang istri, Merie.

Selain berkecimpung di dunia hukum, Reydi juga dikenal sebagai pengusaha yang mengelola sejumlah unit usaha di Bali.

Usaha tersebut bernaung di bawah nama MR, yakni MR Kost, MR Glamping and Villa, serta MR Coffee.

Nama MR sendiri merupakan singkatan dari Merie Reydi, terinspirasi dari nama pasangan suami-istri itu.

Reydi mengungkapkan bahwa sebagian besar operasional usaha kini ditangani langsung oleh Merie.

“Selesai kuliah nikah terus ke Bali,” ujar Reydi menceritakan awal perjalanan hidupnya hingga menetap di Pulau Dewata 23/11/2025

Meski disibukkan dengan profesi hukum dan bisnis, Reydi tetap menyalurkan hobi bernyanyinya.

Ia mengaku sudah dekat dengan dunia musik sejak kecil karena berasal dari keluarga musisi dan memiliki studio musik di rumah sejak lahir.

Kini, bersama Merie, ia resmi merilis single “22 Tahun” yang diharapkan bisa diterima masyarakat. “Ya, lagunya bisa diterima dengan baik dan mewarnai blantika musik Indonesia,” harapnya.

Reydi juga memastikan bahwa perjalanan bermusiknya tidak berhenti sampai di sini. Ia menyebutkan rencana untuk menggarap single kedua pada awal tahun 2026. (Ysf)

Facebook Comments Box

Lainnya

Sifa Maulida, Influencer Medan yang Harumkan Nama Daerah

23 Januari 2026 - 20:45 WIB

Gongpati Rilis Album Debut Luka Kolektif, Suarakan Keresahan Generasi Urban

23 Januari 2026 - 11:17 WIB

Lewat Lagu “IBU”, Aira Zahha Sampaikan Kasih Sayang Tak Terhingga untuk Ibu

20 Januari 2026 - 15:24 WIB

Konser Pulang Kampung JessC Tutup Manis Tur Dunia “Aku Adalah Aku”

19 Januari 2026 - 17:01 WIB

Lussy Renata Kembali Menggebrak Musik Indonesia Lewat 3 Single Baru di Awal 2026

16 Januari 2026 - 18:04 WIB

Hits di Entertainment