Menu

Mode Gelap
 

Daerah

Hadir di Aplikasi, Kini Warga Medan Bisa Cek Langsung Bus Listrik

badge-check


					Hadir di Aplikasi, Kini Warga Medan Bisa Cek Langsung Bus Listrik Perbesar

telisik.co.id/ – Medan

Pemko Medan melalui Dishub Kota Medan berinovasi dengan menghadirkan aplikasi Bus Listrik Medan. Kini dengan hadirnya aplikasi tersebut masyarakat pengguna Bus Listrik Medan dapat semakin mudah memantau layanan tracking bus lewat aplikasi.

Kadishub Kota Medan Iswar saat di konfirmasi mengatakan aplikasi Bus Listrik Medan dapat diakses melalui https://buslistrikmedan.com. Aplikasi itu menyediakan berbagai informari seperti lokasi halte, rute perjalanan dan keberadaan bus.

“Jadi masyarakat akan semakin dimudahkan, lewat aplikasi itu masyarakat dapat melakukan tracking bus,” kata Iswar.

Dengan hadirnya aplikasi ini, Iswar pun berharap semakin meningkatkan animo masyarakat untuk menggunakan bus listrik.

“Dengan berbagai fasilitas kemudahan yang kita hadirkan, kita berharap masyarakat semakin senang menggunakan bus listik,” harap Iswar.

Seperti yang diketahui Wali Kota Medan Bobby Nasution telah meluncurkan sebanyak 60 unit bus listrik baru. Kehadiran bus listrik ini sebagai akomodasi transportasi massal di kota Medan sekaligus sebagai komitmen Pemko Medan dalam meningkatkan pelayanan transportasi massal yang modern dan ramah lingkungan.

Bus Listik ini sendiri melayani 6 koridor diantaranya, yaitu Amplas-Lapangan Merdeka-Pinang Baris, J-City-Plaza Medan Fair, Belawan-Lapangan Merdeka, Tembung-Lapangan Merdeka, Tuntungan-Lapangan Merdeka, dan RSUD Adam Malik-Lapangan Merdeka. (red)

Facebook Comments Box

Lainnya

Resmikan Penerbangan Pinangsori–Pekanbaru,Gubernur :  Harga Tiket Terjangkau

24 Januari 2026 - 14:29 WIB

Usulan Bobby Nasution Dikabulkan, Sumut Dapat Tambahan TKD 2026 dan Relaksasi Anggaran Pascabencana

21 Januari 2026 - 15:29 WIB

Panen Raya di Karo, Wagub Surya Tegaskan Negara Hadir untuk Petani

20 Januari 2026 - 15:48 WIB

Serahkan SK 248 Kepsek, Bobby Nasution Tegas: Jangan Ada Pungli di Sekolah

19 Januari 2026 - 21:59 WIB

Wagub Sumut Sentil OPD: Target PAD Jangan Asal Tulis, Harus Masuk Akal

19 Januari 2026 - 16:51 WIB

Hits di Sumut