Menu

Mode Gelap
 

Berita Medan

Wali Kota Medan dan Forkopimda Pantau Gereja Pastikan Malam Natal Aman

badge-check


					Wali Kota Medan dan Forkopimda Pantau Gereja Pastikan Malam Natal Aman Perbesar

Foto : Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Medan memantau langsung situasi keamanan perayaan malam Natal 2025.(ist)

Medan – TELISIK.CO.ID

Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Medan memantau langsung situasi keamanan perayaan malam Natal 2025 di sejumlah gereja, Rabu (24/12/2025) malam.

Pemantauan diawali dengan pelepasan patroli skala besar yang melibatkan ratusan personel gabungan TNI, Polri, dan Pemko Medan di Lapangan Merdeka Medan.

Patroli dilakukan hingga ke sudut-sudut kota, terutama rumah ibadah dan titik rawan, guna mengantisipasi gangguan keamanan selama perayaan Natal.

Usai melepas patroli, Wali Kota Medan Rico Waas bersama Kapolrestabes Medan Kombes Pol Jean Calvijn Simanjuntak

Dandim 0201/Medan Kolonel Inf M. Radhi Rusin, serta Dandenpom I/5 Medan Letkol Cpm Atep Priatna meninjau sejumlah gereja,

Antaranya Gereja HKBP Sudirman di Jalan Sudirman dan Cathedral of Immaculate Conception di Jalan Pemuda.

Rico Waas mengatakan, hingga malam perayaan Natal berlangsung, kondisi Kota Medan terpantau aman dan kondusif.

“Sejauh ini situasi cukup baik dan kondusif. Pengamanan berjalan maksimal sehingga masyarakat dapat melaksanakan ibadah Natal dengan aman, nyaman, dan khusyuk,” ujar Rico Waas.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Jean Calvijn Simanjuntak menambahkan, patroli skala besar digelar sebagai langkah preventif untuk mencegah tindak kejahatan, khususnya kejahatan jalanan.

“Kami ingin memastikan umat Kristiani dapat merayakan Natal dengan penuh sukacita dan rasa aman,” katanya.

Sementara itu, Dandim 0201/Medan Kolonel Inf M. Radhi Rusin menegaskan TNI mendukung penuh pengamanan Natal dan Tahun Baru di Kota Medan. Ia memastikan pengawasan dilakukan secara berkelanjutan.

“Pengamanan tidak hanya malam ini, tetapi terus dilakukan selama 1×24 jam agar seluruh rangkaian ibadah Natal berjalan aman dan damai,” pungkasnya.(Wis/ril)

 

Facebook Comments Box

Lainnya

Rico Waas Dukung Pelaksanaan ASEAN Plus Cadet Sail 2026 di Medan

23 Januari 2026 - 17:53 WIB

Wali Kota Medan Tegaskan Pelayanan Publik Bukan Sekadar Penilaian Angka

23 Januari 2026 - 09:06 WIB

Rico Waas Tegaskan PUD Pasar Harus Mandiri dan Profesiona

22 Januari 2026 - 22:40 WIB

Pemko Medan Tertibkan PKL di Seputaran Pasar Simpang Limun

22 Januari 2026 - 18:29 WIB

Tancap Gas Awal Tahun, Rico Waas Optimalkan PBB untuk Percepat Pembangunan Medan

22 Januari 2026 - 12:21 WIB

Hits di Berita Medan