Menu

Mode Gelap
 

Pemerintahan

Pemprov Sumut dan Dukcapil Pusat Pastikan Pelayanan Adminduk Berjalan Baik

badge-check


					Pemprov Sumut dan Dukcapil Pusat Pastikan Pelayanan Adminduk Berjalan Baik Perbesar

 

Medan – telisik.co.id/

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) bersama Direktorat Jenderal (Ditjen) Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri memastikan bahwa pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) di Sumut berjalan dengan baik dan lancar.

Hal ini disampaikan Dirjen Dukcapil Kemendagri Teguh Setyabudi saat bertemu Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution di Ruang Kerja Gubernur, Jalan Pangeran Diponegoro No. 30, Medan, Kamis (17/7/2025).

“Sebelumnya kami sudah meninjau langsung pelayanan di Medan, Binjai, dan Deliserdang.

Secara umum, semuanya berjalan baik—mulai dari proses perekaman, pemotretan, hingga pencetakan dokumen,” ujar Teguh.

Ia juga memastikan bahwa kantor-kantor Dinas Dukcapil di daerah tersebut telah memenuhi standar kelayakan dan pelayanan publik.

Gubernur Sumut Bobby Nasution menyambut baik penilaian tersebut. Ia menekankan bahwa penyelenggaraan pelayanan administrasi kependudukan merupakan tugas yang sangat penting dan menyentuh langsung kebutuhan dasar masyarakat.

“Memberikan pelayanan adminduk adalah tugas mulia. Karena itu, saya minta agar jajaran Dukcapil di kabupaten/kota betul-betul serius dan profesional dalam melayani masyarakat,” kata Bobby.

Menurutnya, Pemprov Sumut terus mendukung peningkatan pelayanan kependudukan melalui berbagai langkah, termasuk penyediaan infrastruktur, peningkatan kualitas sumber daya manusia, serta mendorong inovasi berbasis teknologi digital.

“Inovasi pelayanan digital penting agar masyarakat makin mudah mengakses layanan, kapan pun dan di mana pun,” tambahnya.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Kependudukan dan Catatan Sipil Sumut Parlindungan Pane, serta jajaran Ditjen Dukcapil Kemendagri.(Wis)

 

Facebook Comments Box

Lainnya

Syah Afandin Lantik PB HIMALA 2025–2027, Dorong Mahasiswa Jadi Motor Perubahan

22 Januari 2026 - 21:48 WIB

Wagub Sumut Pimpin Rehabilitasi 37 Ribu Hektare Lahan Pascabencana

15 Januari 2026 - 14:16 WIB

Gibran dan Bobby Pastikan Pengungsi Sibalanga Terlayani, Huntap Segera Dibangun

22 Desember 2025 - 17:41 WIB

Presiden Kembali Tinjau Banjir dan Longsor di Sumut dan Aceh

12 Desember 2025 - 12:05 WIB

Pemkab Langkat Kerahkan Bantuan Besar-Besaran ke 16 Kecamatan: 11 Warga Meninggal dan Ribuan Mengungsi

7 Desember 2025 - 08:20 WIB

Hits di Pemerintahan