Menu

Mode Gelap
 

Olahraga

Rico Waas Dukung Kejuaraan Equestrian Piala Wali Kota Medan Cup 2026

badge-check


					Rico Waas Dukung Kejuaraan Equestrian Piala Wali Kota Medan Cup 2026 Perbesar

Foto : Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyatakan dukungan dan menyambut baik rencana penyelenggaraan Kejuaraan Berkuda Equestrian Piala Wali Kota Medan Cup 2026.(Ist)

Medan – TELISIK.CO.ID

Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menyatakan dukungan dan menyambut baik rencana penyelenggaraan Kejuaraan Berkuda Equestrian Piala Wali Kota Medan Cup 2026 yang akan digelar oleh Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Kota Medan.

Dukungan tersebut disampaikan Rico Waas saat menerima audiensi pengurus Pordasi Kota Medan di Balai Kota Medan, Jumat (23/1/2026).

Audiensi itu turut dihadiri Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Medan Tengku Chairuniza.

“Saya menyambut baik kejuaraan ini sebagai upaya kita bersama untuk menggelorakan kembali semangat olahraga berkuda di Kota Medan,” ujar Rico Waas.

Selain mendukung kejuaraan tersebut, Rico Waas juga mengapresiasi terbentuknya kepengurusan baru Pordasi Kota Medan.

Ia berharap kehadiran Pordasi dapat menjadi motor penggerak baru bagi peningkatan prestasi olahraga berkuda di Kota Medan.

Menurut Rico, pengembangan olahraga tidak hanya sebatas kompetisi, tetapi juga bagian penting dari pembangunan sumber daya manusia (SDM).

“Kita terus mendorong pengembangan olahraga dan SDM sebagai bagian dari pembangunan kota.

Tantangan kita saat ini adalah bagaimana menumbuhkan minat masyarakat terhadap olahraga berkuda, baik sebagai hobi maupun sebagai cabang olahraga prestasi,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Pordasi Kota Medan Amsar Ramzie menjelaskan bahwa audiensi tersebut bertujuan untuk bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan kepengurusan Pordasi Kota Medan yang baru terbentuk.

Ia juga melaporkan rencana Pordasi Kota Medan untuk menggelar Kejuaraan Berkuda Equestrian Piala Wali Kota Medan Cup 2026 yang dijadwalkan berlangsung pada April 2026 di Lapangan Cadika Medan.

“Kami berharap Bapak Wali Kota Medan berkenan hadir sekaligus membuka kejuaraan tersebut,” ujar Amsar. (Wis)

Facebook Comments Box

Lainnya

Rayakan HUT Ke 97, Ribuan Suporter Jakmania Tumpah Di Bundarana HI

28 November 2025 - 00:09 WIB

Gubsu Bobby Nasution Tancap Gas Kembalikan Kejayaan Olahraga Sumut

21 November 2025 - 17:19 WIB

Bupati Syah Afandin Dukung 10 Cabor, Dorong Atlet Muda Langkat Raih Prestasi Gemilang

21 November 2025 - 11:41 WIB

Sumut Makin Bersinar, Bobby Nasution Dongkrak Citra Lewat Event Olahraga Dunia

19 November 2025 - 16:43 WIB

Tambah Tiga Emas, Indonesia Kokoh di Puncak Klasemen Kejuaraan Atletik U18 & U20 Asia Tenggara di Sumut

18 November 2025 - 08:32 WIB

Hits di Olahraga