Menu

Mode Gelap
 

Sorotan Publik

Wagub Sumut & Gubernur Jatim Turun ke Langkat Tinjau Pengungsi dan Salurkan Bantuan

badge-check


					Wagub Sumut & Gubernur Jatim Turun ke Langkat Tinjau Pengungsi dan Salurkan Bantuan Perbesar

Poto : Wakil Gubernur Sumut Surya bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyerahkan secara langsung bantuan dari Pemerinrah Provinsi Jawa Timur kepada masyarakat terdampak banjir di Posko Darurat Bencana Kecamatan Hinai Kabupaten Langkat, Minggu (30/11/2025).

LANGKAT — TELISIK.CO.ID


Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Surya bersama Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa meninjau langsung Posko Darurat Bencana di Kecamatan Hinai, Kabupaten Langkat, Minggu (30/11/2025). Kunjungan ini menjadi wujud nyata solidaritas antardaerah untuk membantu ribuan warga yang terdampak banjir dan longsor.

Setibanya di posko, Wagub Surya dan Gubernur Khofifah langsung menyapa para pengungsi, melihat kondisi tenda, serta memantau dapur umum yang menjadi pusat pemenuhan kebutuhan makan warga setiap hari.

Wagub Surya menyampaikan apresiasi yang mendalam atas perhatian Pemerintah Provinsi Jawa Timur terhadap masyarakat Sumut.
“Kami sangat berterima kasih atas kepedulian Ibu Gubernur Jatim. Ini menunjukkan rasa persaudaraan yang kuat antarprovinsi. Bantuan ini tentu sangat berarti bagi masyarakat kami,” ujar Surya.

Ia menegaskan bahwa seluruh bantuan dari Jatim akan segera disalurkan ke 18 kabupaten/kota yang terdampak bencana. Pemprov Sumut saat ini fokus pada pendataan korban serta pembukaan akses jalan yang terputus akibat banjir, agar distribusi logistik dapat berjalan lebih cepat dan merata.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa turut memberikan semangat kepada warga Langkat yang sedang mengungsi.
“Kami menyampaikan duka cita yang mendalam kepada masyarakat Sumut dan Langkat. Bantuan yang kami bawa memang masih terbatas, namun bantuan lanjutan sudah kami siapkan,” ungkap Khofifah.

Khofifah memastikan Jatim juga akan mengirim relawan tambahan dan tim medis pada tahap berikutnya untuk membantu penanganan pascabencana.

Dalam tinjauannya, Surya dan Khofifah berdialog dengan warga, mendengar langsung kebutuhan mereka, dan memastikan dapur umum berjalan optimal. Warga menyambut kunjungan tersebut dengan penuh haru dan berterima kasih atas perhatian Pemprov Jawa Timur yang hadir jauh-jauh dari Surabaya.

Kehadiran dua pemimpin daerah ini diharapkan menjadi penguat moral bagi masyarakat Langkat yang masih bertahan di lokasi pengungsian.(WIs)

Facebook Comments Box

Lainnya

Mendagri Tito Karnavian Apresiasi Terobosan Bobby Nasution

24 Januari 2026 - 18:56 WIB

DPRD Langkat Akan Panggil PKS CCMO, Titin Juriah: Dugaan Tanpa SMK3 Bisa Berujung Pidana dan Pencabutan Izin

22 Januari 2026 - 14:35 WIB

Gubsu Sarankan Lahan Eks HGU PTPN Bisa Dinolkan Untuk Huntap 

16 Januari 2026 - 10:35 WIB

Gubernur Bobby Tegaskan UHC Sumut Berlaku Penuh, Rumah Sakit Dilarang Tolak Pasien

12 Januari 2026 - 15:29 WIB

Tahun Baru di Tenda Pengungsi, Prabowo-Bareng Bobby Tegaskan Negara Hadir untuk Korban Bencana

1 Januari 2026 - 17:41 WIB

Hits di Sorotan Publik