Menu

Mode Gelap
 

Entertainment

Yonsky: DJ Asal Gorontalo yang Tetap Bersinar Lewat Skill, Attitude, dan Karya Tanpa Henti

badge-check


					Yonsky: DJ Asal Gorontalo yang Tetap Bersinar Lewat Skill, Attitude, dan Karya Tanpa Henti Perbesar

 

Tangerang – TELISIK.CO.ID

Dalam ramainya dunia DJ Indonesia yang terus melahirkan talenta-talenta baru, satu nama tetap berdiri konsisten dan dihormati: Yonsky, DJ asal Gorontalo yang kini menetap dan berkarya di Tangerang.

Hampir dua dekade terjun ke dunia musik elektronik, Yonsky tak hanya mempertahankan performanya, tetapi juga membuktikan bahwa skill dan attitude adalah kunci bertahan di industri yang dinamis ini.

Perjalanan Yonsky dimulai pada tahun 2004 ketika ia pertama kali belajar nge-DJ. Setahun setelahnya, ia benar-benar fokus mendalami dunia musik hingga akhirnya pada 2007 resmi menjadi DJ profesional.

Kariernya terus melaju, membawa namanya tampil sebagai guest DJ dan resident DJ di berbagai klub serta event besar di banyak kota di Indonesia.

“Genre yang paling menggambarkan karakter saya itu hip hop, tetapi saya tetap mempelajari genre lain agar bisa memberikan perform terbaik di setiap kesempatan,” ungkap Yonsky, Kamis (13/11/2025).

Menurutnya, fleksibilitas adalah kunci seorang DJ yang mampu bertahan lama.

“Pernah saya jadi resident di tempat yang genrenya bukan gaya saya, tapi saya tetap profesional. Tugas kita memberi energi terbaik ke penonton,” ujarnya.

Namun, perjalanan di dunia DJ tidak selalu mulus. Yonsky mengakui adanya pasang surut yang harus dihadapi. “Skill itu seperti pisau—kalau tidak diasah, akan tumpul.

Tapi skill tanpa attitude juga percuma,” tuturnya, menekankan pentingnya karakter dan etika kerja bagi seorang DJ.

Selain aktif tampil, Yonsky kini memperluas kiprahnya ke dunia remix dan produksi musik. Ia tergabung dalam duo DJ Two Mafia, yang diproduksi oleh Wooden Production dan bermarkas di Wooden Gold Bar, Gading Serpong.

Bersama partner-nya, Two Mafia tengah menggarap sebuah original mix yang dijadwalkan rilis pada pertengahan Desember 2025.

Proyek tersebut juga berada di bawah arahan musisi senior yang menjadi mentor sekaligus founder Two Mafia.

Menutup perbincangan, Yonsky menyampaikan pesan penting untuk generasi DJ muda.

“Jangan pernah berhenti belajar, jangan malu bertanya, dan bangun personal branding yang baik. Attitude itu penting—dia yang akan membuat kalian bertahan lama,” ujarnya.( Yusuf)

 

Facebook Comments Box

Lainnya

Sifa Maulida, Influencer Medan yang Harumkan Nama Daerah

23 Januari 2026 - 20:45 WIB

Gongpati Rilis Album Debut Luka Kolektif, Suarakan Keresahan Generasi Urban

23 Januari 2026 - 11:17 WIB

Lewat Lagu “IBU”, Aira Zahha Sampaikan Kasih Sayang Tak Terhingga untuk Ibu

20 Januari 2026 - 15:24 WIB

Konser Pulang Kampung JessC Tutup Manis Tur Dunia “Aku Adalah Aku”

19 Januari 2026 - 17:01 WIB

Lussy Renata Kembali Menggebrak Musik Indonesia Lewat 3 Single Baru di Awal 2026

16 Januari 2026 - 18:04 WIB

Hits di Entertainment